Cara Mengecilkan Paha dan Betis - Meskipun perut anda langsing, tapi masih akan terlihat gemuk jika paha dan betis anda berukuran besar. Tubuh ideal adalah dimana perut, lengan, paha dan betis memiliki ukuran yang seimbang. Dan tentu anda akan masih merasa kurang, jika paha dan betis bsar.
Lalu, bagaimana cara mengecilkan paha dan betis yang besar? Jawabannya adalah dengan olahraga. Jika anda malas, ya akan selamanya seperti itu. Percayalah, olahraga itu sangat bagus, selain untuk daya tahan juga untuk membentuk tubuh yang ideal. Hanya dalam waktu satu bulan paha dan betis akan kecil seperti yang anda inginkan dengan olahraga mengecilkan paha dan betis berikut ini.
Cara Mengecilkan Paha dan betis dengan Olahraga
Perlu anda tahu, bahwa olahraga berikut ini tidak hanya
mengecilkan paha dan betis, tapi juga perut, pantat dan pinggul sekaligus menjadi terlihat lebih indah. Yang perlu anda miliki adalah ketekunan dan semangat untuk tampil lebih menarik. Berikut olahraga mengecilkan perut dan paha.
1. Squats
Awali dari posisi berdiri dengan tangan lurus. Beri beban pada tangan masing seberat 1-2 kg, ambil sesuatu yang sekiranya mempunyai berat 1-2 kg. Turunkan pantat dengan posisi tangan tetap lurus kedepan, lihat posisi pada gambar. Dalam posisi jongkok untuk menguatkan lutut, kencangkan otot bagian paha. Kemudian berdiri lagi, jongkok lagi. Lakukan berulang ulang, kira-kira 20 repetisi.
2. Leg Lift
A. Mulailah dari posisi merangkak dengan lutut selebar pinggul, dengan masih memegang bebean ditangan seberat 1-2 kilogram.
B. Angkat kaki kanan keluar ke belakang sejajar dengan tubuh anda. Bersamaan dengan itu, angkat juga tangan kiri kesamping lurus sampai sejajar dengan bahu. Tahan beberapa saat setelah itu kembali ke posisi awal (Posisi A). Lakukan sebanyak 20 kali, kemudian beralih sisi dan ulangi. Atau bisa juga melakukannya secara bergantian, dan ulangi masing-masing 20 kali.
3. Lunges
A. Berdiri dengan kaki sedikit lebar dari pinggul, kaki kanan kebelakang. Masing-masing tangan memegang beban 1-2 kg, dengan posisii telapak tangan ke depan.
B. Turunkan lutut kaki kanan sampai menyentuh lantai, dan paha kaki kiri lurus sejajar dengan lutut. Pada saat yang sama angkat kedua tangan membentuk sebuah siku 90 derajat (lihat gambar). Kemudian kembali lagi ke posisi awal (posisi A). Ulangi sampai 20 kali, kemudian beralih posisi dan lakukan hal yang sama.
4. T-Balance
A. Posisikan tubuh membungkuk lurus ke depan membentuk sudut 90 derajat. Biarkan posisi tangan menggantung ke bawah dengan membawa berat masing 1-2 kg. Dan posisi kaki kiri ke belakang lurus sehingga sejajar dengan punggung. Tahan sambil melakukan gerakan B.
B. Angkat berlahan kedua tangan ke samping setinggi bahu. Tahan selama 5 detik, kemudian berlahan sampai kembali ke posisi A. Lakukan 6 repetisi, kemudian ganti kaki. Atau bisa melakukannya dengan kaki bergantian masing-masing 6 repetisi.
Memang agak sedikit sulit cara mengecilkan paha dan betis dengan olahraga diatas, tapi ini sangat bagus untuk melatih otot paha, betis, pinggul dan perut sekaligus membentuknya menjadi ideal. yang dulunya besar akan berangsur mengecil menyesuaikan bentuk tubuh lainnya. Lakukan olahraga ini secara rutin, setiap hari dan anda akan melihat perbedaan dalam beberapa minggu. Ukuran paha, betis punggul dan perut akan lebih ramping dan anda akan tampil lebih
cantik.
Posting Komentar